Cara Menampilkan Kotak Komentar Blogger

Beberapa bulan belakangan ini, blog saya ini tidak ada komentar yang perlu saya tinjau untuk di tampilkan kembali, saya jadi heran, apa gerangan terjadi dengan blog saya ini, sehingga tidak ada satupun komentar sama sekali, biasanya dalam seminggu itu ada sekitar 30 komentar yang perlu saya tinjau ulang. saya jadi bingung...? dan jalan terakhir yaitu minta bantuan sama mbah google. ada beberapa pendapat yang saya lihat dari beberapa buah blog. dan saya masih bingung...?, dan tidak tau mau ngapain. kenapa ya...? ada apa ya? kok bisa begini...? mau rubah kode css/html nya saya gak ngerti, maklum masih newbie...dan ternyata ini cuma masalah sepele. pengaturan di blogger telah berubah dengan sendirinya, ini mungkin di sebabkan oleh kebiasaan saya yang suka gonta ganti Template/Theme blog ini. dan caranya mudah saja :

1. Masuk ke Blogger
2. Pilih menu "Pengaturan"
3. Kemudian "CheckList" bagian Tampilkan.

Sangat sederhana, tapi lumayan membingungkan. dan sekarang anda sudah bisa berkomentar di blog saya ini. mudah - mudahan pengalaman saya ini bisa membantu, barangkali ada diantara kita yang mempunyai permasalahan yang sama, Happy Blogging...

0 komentar:

Posting Komentar

Trackbacks/Pingbacks

Archive Post